Pages

Friday, September 13, 2013

Tips dan Trik Jual Beli Barang Bekas di Toko Online

Tips dan Trik Jual Beli Barang Bekas di Toko Online

Jual beli barang untuk kebutuhan sehari-hari memang menjadi tren saat ini. berbagai media jual beli dipakai untuk mempromosikan barang yang akan dijual misal facebook, twitter dan lain sebagainya. Cara sekarang beda dengan dahulu yang menggunakan sistem buka toko atau door-to-door untuk mempromosikan produknya, zaman sekarang umum orang menjual atau membeli barang menggunakan media online.

Banyak Tips dan Trik Cara Aman seputar cara jual beli barang bekas di Toko Online agar TreTan tidak tertipu atau salah memesan barang yang diinginkan. Apalagi dengan maraknya penjualan lewat Toko Online, berbarengan dengan Penipuan Transaksi Jual Beli Toko Online dan TreTan sebaiknya mengetahui sedikit banyak pengetahuan tentang cara Jual Beli barang. Kebanyakan penipuan sekarang berkedok Barang Elektronik seperti Handphone, Tablet berbagai merk seperti Blackberry, Samsung, Nokia, Iphone, Ipad, dan lain sebagainya.

Biasanya harga yang ditawarkan jauh lebih murah dari harga sebenarnya agar orang tertarik untuk membeli barang tersebut. Namun setelah TreTan menyetor uang, akan diminta lagi dengan berbagai alasan misal Biaya Pengiriman, Pajak, dll tapi setelah dituruti, bukannya barang yang diinginkan datang malah uang habis terkuras.

Online Shop (hendrawan1.blogspot.com)

Berikut beberapa Tips adn Trik Jual Barang di Toko Online:
- Foto barang/benda yang akan dijual dan jangan menggunakan foto lainnya meski serupa
- Jelaskan spesifikasi barang dan kondisinya.
- Jelaskan juga bagaimana cara pengiriman barang
- Harga barang dan total jika dikirim via JNE, Pos, TIKI ato lainnya.
- No HP yang bisa dihubungi
- Kalau daerah berdekatan lebih baik COD (Cash On Delivery) alias bayar ditempat agar pembeli percaya klo kita serius.

Berikut adalah Tips dan Trik Membeli Barang di Toko Online.
- Carilah toko online dengan domain berakhiran CO.ID misal www.ramuanmadura.co.id karna jauh lebih bisa dipercaya dibandingkan dengan akhiran COM.
- Bandingkan harga yang sebenarnya dengan harga di website. harusnya tidak beda jauh terkecuali toko tersebut memang terpercaya.
- Usahakan barang bisa COD (Cash on Delivery) atau bisa ketemuan dengan penjual istilahnya langsung bayar ditempat.
- Lebih Aman menggunakan RekBer atau Rekening Bersama seperti RekBerBlackPanda dan jangan menggunakan RekBer dari penjual barang yang tidak kita ketahui asal usul rekber tersebut.

Itulah beberapa Macam Kiat Tips dan Trik seputar Belanja Jual Beli Barang di Toko Online oleh @TukangCoding

No comments:

Post a Comment